Semua Sasaran Fisik TMMD Purwogondo Optimis Rampung Tepat Waktu

KENDAL, Grafikanews.com - Melihat antusias warga di kegiatan  TMMD Reguler ke-118  Kodim 0715/Kendal, di Desa Purwogondo,Kecamatan Boja, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, Pasiter Kodim setempat, Kapten Inf Sudirman, menyatakan optimis semua sasaran fisik yang diprogramkan akan selesai tepat waktu. Jumat Sabtu(23/09/23)

''Melihat antusiasme warga di TMMD ini, seperti di pembangunan jalan yang menjadi sasaran pokok TMMD, saya optimis semua sasaran fisik TMMD akan selesai sesuai waktu yang ditentukan. Yakni sebelum TMMD ditutup,'' papar Pasiter.

Dikemukakannya, sasaran fisik TMMD Purwogondo cukup banyak dan bervariasi dan itu semua harus diselesaikan dalam waktu 30 hari. Tetapi melihat antusiasme warga dari awal kegiatan, termasuk untuk droping material tidak ada kendala, pihaknya sangat optimis.

Sejumlah sasaran fisik TMMD Purwogondo itu, masing-masing pembangunan jalan cor sepanjang 1.200 Meter dengan lebar 3 Meter dan ketebalan 0,15 Meter. Berikut dua unit Pos Kamling dan pembuatan gorong-gorong.
Selain itu juga ada sasaran fisik tambahan yang harus diselesaikan. Yakni rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik 9 warga di Desa Purwogondo. Lokasi RTLH yang akan direhab itu tersebar di sejumlah dusun yang ada di Desa Purwogondo. (AW)


Tags: