Kebun Durian Mardani Lengkapi Wisata Hutan Mangrove Desa Pulau Burung

BATULICIN, Grafikanws.com - Desa Pulau Burung tak hanya memiliki wisata Mangrove, namun kini juga memilki kebun durian. Seperti di musim buah di tahun sekarang ini, para wisatawan bisa langsung menikmati durian sambil melihat pemandangan alam di sekitar hutan mangrove di Desa Pulau Burung, Minggu (19/9/2021).

Sedikitnya terdapat kurang lebih 40 pohon durian milik warga di area destinasi wisata ini. Bahkan warga juga mulai menanam bibit durian di desa tersebut.

Seperti yang diungkapkan oleh Baco, warga Desa Pulau Burung. Ia mengaku memilki pekerjaan mengawasi tanaman Durian milik mantan Bupati Tanah Bumbu, Mardani H Maming. 

"Ada 101 pohon durian milik pak Mardani H Maming yang saya awasi di sini, ada empat kebun. Dari 101 pohon, ada 7 pohon yang sudah berbuah. Sedangkan yang lainnya masih umur 1 sampai 4 tahun pohon duriannya," bebernya.

Baco mengungkapkan, tujuan Mardani menaman banyak bibit durian di sini, salah satunya agar nanti pengunjung di lokasi wisata hutan Mangrove Desa Pulau Burung ini bisa menikmati durian.

"Saya di sini tak bisa berkata-kata lagi bila dengan pak Mardani. Bagi saya beliau adalah orang yang sangat dermawan, yang mana beliau selalu membantu saya bahkan warga di Desa Pulau Burung ini. Kebaikan beliau membuat saya merasa tak bisa berkata-kata lagi dalam membantu saya," tutur Baco, sambil ingin meneteskan air mata.


Sebelumnya, Kepala Desa Pulau Burung, Saidina juga mengungkapkan, di lokasi ini terdapat tanaman durian dari PT Batulicin 69, yang mana sudah ditanam sekitar 400 pohon durian. 

"Targetnya ada sekitar 1000 pohon durian musangking dan montong yang nantinya di tahun-tahun akan datang pengunjung wisata hutan mangrove insya Allah bisa langsung membeli durian di sini," tutupnya.[joni]

 

 

 

 

 

 

Tags: