Kapolres Semarang Pimpin Apel malam KRYD, Antisipasi kerawanan sebelum Operasi Ketupat Candi 2022.

Ungaran. Grafikanews.com--

Apel Malam KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) Polres Semarang dipimpin langsung Kapolres AKBP Yovan Fatika H A, SIK, MH. Minggu malam (24/04/2022). 


Apel yang berlangsung di Lapangan Apel Polres tersebut menekankan antisipasi ketawanan Kambtibmas menjelang dimulainya Operasi Ketupat Candi 2022. "Kegiatan KRYD ini merupakan Kegiatan Kepolisian Pra Ops Ketupat Candi 2022, Kita tidak boleh Underestimate akan Kemanan Kamtibmas di wilayah Kab. Semarang. Mengingat dengan meningkatnya aktifitas masyarakat menjelang Lebaran tidak menutup kemungkinan kerawanan kamtibmas akan muncul di wilayah Kab. Semarang." Ucap Kapolres dalam arahannya di depan peserta apel malam. 


Kegiatan tersebut akan akan dilaksanakan dengan membagi beberapa regu dari semua fungsi melakukan patroli di seluruh Wilayah Kab. Semarang. 



"Selain kegiatan Patroli Kamtibmas, Kegiatan KRYD ini juga untuk pengawasan serta himbauan penerapan Protokol Kesehatan masyarakat demi menekan angka penyebaran Covid 19 disaa perayaan Idul Fitri 1443 H di Kab. Semarang." Tambah AKBP Yovan dalam arahannya. 


Lebih lanjut, Kegiatan KRYD tersebut nantinya akan berlangsung hingga dimulainya Operasi Ketupat Candi 2022 yang rencananya akan dilaksanakan sejak tanggal 28 April 2022 Hingga 9 Mei 2022. 


Humas Polres Semarang/Agus P

Tags: